Binjai.SRN I Komisi Pemilihan Umum Kota Binjai telah melakukan perhitungan rekapitulasi suara pada pemilihan Gubernur Sumatera Utara tahun 2024.Senin, (9/12).
Dari hasil rekapitulasi KPU Kota Binjai, Perolehan suara Bobby Nasution yang berpasangan dengan Surya jauh lebih rendah dari pasangan Edy – Hasan pada pemilihan Gubernur di Sumatera Utara.
Tak tanggung-tanggung, dari perolehan suara itu, suara Bobby Nasution – Surya terlihat kalah telak dengan selisih suara 12.000 atau sekitar 53.244 suara, Sedangkan Edy – Hasan unggul dengan perolehan suara sebesar 65.474 suara.
“Hasil Pilgub Sumut di Kota Binjai
Jumlah Suara Sah: 118.718
Jumlah Suara Tidak Sah: 8.763
Suara Bobby-Surya: 53.244
Suara Edy-Hasan: 65.474” tulis hasil yang di unggah melalui website pilkada2024.kpu.go.id.
Salah satu masyarakat Kota Binjai yang juga pendukung Bobby-Surya menyayangkan pasangan Bobby Nasution – Surya kalah di Kota Binjai. Ia menyebutkan bahwa tim yang di utus tidak bekerja maksimal, dan hanya mementingkan agar dirinya dipilih kembali sebagai Walikota Binjai.
Dari data yang di unggah melalui website KPU, Bobby – Nasution kalah dalam perolehan suara di setiap Kecamatan di Kota Binjai.
“Benar bang, Bobby – Surya tidak ada menang di setiap Kecamatan Kota Binjai, dari data penglihatan kita seperti di Kecamatan Binjai Utara perolehan suara Bobby – Surya sebesar 14.480 suara, sedangkan Edy-Hasan lebih unggul sebesar 19.507 suara. Dan untuk Kecamatan Binjai Kota, Bobby sebesar 6.137 suara, kalah dengan Edy-Hasan yang memperoleh suara sebesar 7.359,dan untuk Kecamatan Binjai Barat Perolehan suara Bobby-Surya sebesar 8.719 suara, sedangkan Edi-Hasan 10.635, dan untuk perolehan suara di Kecamatan Binjai Timur perolehan suara Bobby-Surya sebanyak 11.974, sedangkan Edy-Hasan sebesar 14.170. suara, dan di Kecamatan Selatan Bobby Nasution peroleh suara sebesar Rp.11.934 suara, dan untuk pasangan Edy Rahmayadi 13.803 suara” ujar warga berinisial D yang juga pendukung Bobbi-Surya.
Ia menjelaskan bahwa hasil perolehan suara Bobby-Surya tidak maksimal dilakukan oleh para pendukung yang berada di kota Binjai, apalagi kita lihat tim Bobby lovers Kota Binjai hanya mementingkan untuk calon walikotanya saja. Dan ini terbukti disalah satu akun tim Amir-jiji hanya menyebutkan untuk memenangkan pasangan calon walikota sendiri yaitu, Amir-jiji.
“Kita sayangkan kali ini bang, padahal pak Amir sudah ke jakarta dengan Mas Jiji bertemu dengan pak Jokowi,namun suara pak Bobby tetap kalah di Binjai. Apalagi mas jiji itu teman Pak Bobby, kenapa tidak maksimal mengkampanyekan pak Bobby. Kalau saya lihat mendekati hari H, hanya mementingkan satu kemenangan saja bang, sehingga kalah telak kita di Kota Binjai. Ini harus di evaluasi sama pak Bobby. Karena kecewa kita bang, saya sebagai pendukung kecewa, karena bukan tanggung-tanggung bang, Mas Kaesang pun sudah ke Binjai kemarin kampanye bang.ini kan gak bener bang” ujarnya.
Terpisah, usai selesainya rekapitulasi di tingkat Kota Binjai, rekapitulasi suara ini akan dilanjutkan di tingkat provinsi, dimana KPU Sumatera Utara menjadwalkan proses rekapitulasi akan selesai pada 9 Desember 2024, dan pengumuman hasil dari Pilkada Sumut 2024 pada 15 Desember 2024.(RS005).